Resep Seblak Joss....Pedasnya Eunak Tenan.....!

Baru-baru ini , di jakarta ada makanan yang mulai booming yaitu"Seblak"padahal di kota asalnya yaitu bandung,seblak telah menjadi jajanan yang senantiasa ada di jalan-jalan kota bandung.tetapi memang untuk menikmati seblak anda tidak perlu untuk ke bandung, sekarang di rumah anda pun juga bisa.saya akan memberikan resep seblak tetapi seblak ini berbeda, namanya "Seblak Joss",cocok buat anda yang suka dengan rasa pedas.maka inilah resepnya, selamat mencoba



SEBLAK JOSS

Bahan :
1ons krupuk mentah 
1butir telor
1lonjor sosis (iris)
Garam secukupnya
Royco secukupnya
Gula secukupnya

Bumbu halus :
1genggam cabe rawit merah campur cabe merah keriting (sesuai selera)
1ruas kencur (sekira 2cm)

Cara buat :
1. Rebus kerupuk hingga agak sedikit lembek. Angkat. Sisihkan. (Tambahkan sedikit minyak saat merebus agar kerupuk tidak lengket)
2. Tumis bumbu halus hingga matang, masukan kocokan telor lalu orak arik dan sosis hingga matang.
3. Tambahkan sedikit air, krupuk yg sudah direbus, garam, royco dan gula. Masak hingga air menyusut.
Angkat dan sajikan selagi panas.
4.jangan lupa berbagi dan jangan lupa berdoa sebelum makan

0 Response to "Resep Seblak Joss....Pedasnya Eunak Tenan.....!"

Posting Komentar